29 Juni 2010

Belasan Warga Keracunan Kerang Laut



Mau untung malah bunting. Pepatah itu agaknya tepat ditujukan pada belasan warga Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, yang mengalami keracunan setelah mengkonsumsi makanan sejenis kerang laut. Lantaran tergiur dengan harga murah, mereka nekat membeli sejenis kerang dari seorang pedagang di pasar Wameo Baubau. Namun hanya sejam setelah mengkonsumsi kerang tersebut, belasan warga ini malah mengalami gejala seperti keracunan. Selain muntah-muntah, mereka juga mengalami kram di bagian kaki, tangan dan wajahnya.

Belasan warga ini kini dirawat di Puskesmas Wajo, Kota Baubau. Sebagian besar para korban keracunan ini masih berusia anak-anak. Tak heran, suasana panik makin terasa di wajah orang tua pasien lantaran melihat anaknya menangis sambil terus meringis kesakitan.

Dari informasi yang diperoleh, jumlah korban keracunan sebanyak 19 orang. Delapan diantaranya adalah orang dewasa.

Pihak Puskesmas setempat menyatakan belum bisa memastikan penyebab belasan pasien tersebut mengalami gejala seperti orang keracunan, sebab hal tersebut harus diperiksa terlebih dahulu di laboratorium.

Pihak kepolisian sendiri saat ini tengah menyelidiki kasus tersebut. Saat ini, polisi sedang memeriksa sampel muntah para pasien tersebut. IZA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar